Babinsa Antirogo Koramil 0824/11 Sumbersari Bersama Aparat Terkait Pendampingan Observasi Penderita ODGJ

    Babinsa Antirogo Koramil 0824/11 Sumbersari Bersama Aparat Terkait Pendampingan Observasi Penderita ODGJ

    JEMBER – Puskesmas Sumbersari bersinergi dengan Tiga Pilar Kelurahan, secara aktif memberikan pengiobatan dan monitoring terhadap orang dalam gangguan jiwa (ODGJ) diwilayah Kelurahan, termasuk diwilayah Kelurahan Antirogo, yang melakukan monitoring dan pengobatan terhadap 7 orang ODGJ.

     Hadir melaksanakan monitoring diantaranya Lurah Antirogo Teguh Tri Laksono, Babinsa Serma M Hasan dan Serka M Yasin, Bhabinkamtibmas, Tenaga Kesehatan Puskesmas 2 orang serta perangkat Kelurahan.

     Dalam wawancaranya Danramil 0824/11 Sumbersari Kapten Inf Bambang Hari Murdiyanto menyatakan, bahwa pada kegiatan tersebut Babinsa bersama Tiga Pilar Kelurahan membantu observasi terhadap para ODGJ di Kelurahan Antirogo.

     Hal ini tentunya dalam membantu pemerintah kelurahan dan petugas Puskesmas Sumbersari yang menjalankan tugas pengobatan agar dapat berjalan lancar, sehingga para ODGJ tersebut semakin sembuh, dan dapat beraktifitas secara noirmal kembali. Tegas Danramil.

     Dandim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah mendukung kegiatan tersebut, sebagai bagian dari kepedulian kita terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan dan dalam meningkatkan kesehatan masyarakat. Ujarnya. (Siswandi)

     

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0824/11 Sumbersari Penapingan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    HUT ke-79 Brimob, Kapolri Kenang Pujian Atraksi Pasukan yang dihadiri Presiden Ke-7 Jokowi dan Presiden Ke-8 Prabowo

    Ikuti Kami